Jum’at, 2 Mei 2025 SMP IT Cahaya Bangsa mengadakan Upacara Bendera memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Hari ini menjadi moment yang penting bagi negara Indonesia pada Umumnya dan SMP IT Cahaya Bangsa pada khususnya.
Pada tahun 2025, tema Hardiknas yaitu “Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua”. Melalui tema ini, pemerintah mengajak semua pihak untuk berkontribusi dalam menciptakan sistem pendidikan yang inklusif, merata, dan berkualitas, demi masa depan yang lebih maju dan inklusif.
SMP IT Cahaya Bangsa menjadi salah satu satuan pendidikan mempunyai peran penting dalam mewujudkan pendidikan bermutu yang mempunyai harapan besar dalam menghadapi Indonesia Emas tahun 2045. Anak-anak sekarang yang menjadi peserta didik di SMP IT Cahaya Bangsa adalah calon pemimpin kelak di tahun Indonesia Emas. Oleh karena itu kami sebagai satuan pendidikan mempunyai tanggung jawab yang penuh untuk ini.
Dalam sambutan kepala sekolah, beliau menyampaikan pesan Umar bin khotob; “Hindarilah sifat malas dan bosan, karena keduanya kunci keburukan. Sesungguhnya jika engkau malas, engkau tidak akan banyak melaksanakan engkau tidak akan banyak melaksanakan kebaikan. Dan jika engkau bosan, engkau tidak akan tahan dalam kebenaran dan melaksanakan kewajiban”
Umar bin Khotob dikenal sebagai sosok yang sangat tegas, disiplin, produktif, dan memiliki semangat yang tinggi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai seorang pemimpin.
Ada banyak cara untuk mengatasi sifat malas dan bosan:
- Menekankan Pentingnya Kerja Keras dan Produktivitas:
- Menghindari Sikap Menunda-nunda
- Fokus pada Tanggung Jawab
- Mencari Tujuan yang Lebih Tinggi: Dalam konteks keimanan, seorang Muslim didorong untuk memiliki tujuan hidup yang jelas, yaitu mencari ridha Allah SWT.
- Disiplin Diri
- Menyibukkan Diri dengan Hal yang Bermanfaat
Setiap dari kita harus punya tujuan, atau cita-cita yang jelas agar setiap langkah kita pasti dan jauh dari rasa bosan dan malas. SMP IT Cahaya Bangsa siap untuk menyiapkan generasi Emas untuk Indonesia Emas tahun 2045.
.