Tidak Berkurang Harta Karena Sedekah

Rasulullah shalallahu alaihi wassalam sudah meyakinkan kita lewat Sabdanya :
”Tidaklah sedekah itu mengurangi harta dan tidaklah pemberian ma’af itu kecuali ditambah kemuliaan oleh Allah dan tidaklah seseorang tawadhu karena Allah, kecuali Dia akan mengangkat derajatnya.” (HR Muslim)

Yakinlah pada sabda Nabi,
“Sedekah tidaklah mungkin mengurangi harta”. Kalau dilihat dari sisi jumlah, harta tersebut mungkin saja berkurang. Namun kalau dilihat dari hakekat dan keberkahannya justru malah bertambah. Boleh jadi kita bersedekah dgn 10 ribu, lalu Allah beri ganti dgn 100 ribu. Sebagaimana Allah Ta’ala berfirman,
“Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dia-lah Pemberi rezki yg sebaik-baiknya.” (QS. Saba’: 39)

Allah akan mengganti bagi kita sedekah itu segera di dunia. Allah pun akan memberikan balasan & ganjaran di akhirat.

Mari selalunkita ingat hadist ini..
“Janganlah engkau menyimpan harta (tanpa mensedekahkannya). Jika tidak, maka Allah akan menahan rizki untukmu.” (HR. Bukhari)

Janji ALLAH ﷻ dalam Al Qur’an.
Siapakah yg memberi pinjaman kpd Allah, pinjaman yg baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan melipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya kamu dikembalikan.” (QS.Al Baqarah : 245)

Semoga Allah mudahkan kita untuk bersedekah dan menjauhkan kita dari sifat kikir dan pelit dalam bersedekah, Aamiin Ya Rabbal ‘alamin

***
Reshared by
BPI YNH